Postingan

Menampilkan postingan dari 2018

Menikmati Minggu Siang dengan "Menu Sop Iga"

Gambar
Assalamualaikum, Wr. Wb.. readers semua! Beberapa hari yang lalu umat Muslim merayakan Hari Raya Idul Adha 1439 H. Tentu mayoritas merasakan keramaiannya dengan pelaksanaan sholat Ied dan penyembelihan hewan qurban, plus banyak pembagian daging hewan qurban. Alhamdulillah Nah..di hari Minggu ini, sekali-kali aku ingin menikmati pesta makan Sop Iga bersama suami tercinta. Kebetulan kemarin kami dapat daging qurban, yang di dalamnya terdapat tulang2nya. Ya memang niat dari awal, tulang-tulang tersebut aku masak dengan "Menu Sop Iga". Dan setelah mencoba memasak. Uuuh rasanya cukup lezat lho, readers . Percaya tidak? Coba aja deh tanya suami aku..hehe (bercanda). Ini dia nih resepnya. Resep Sop Iga yang aku bagikan kekalian semua yang baca blog ini. Bahan: 1. Tulang Sapi (bisa bagian rusuk atau lainnya); 2. Air untuk memasak; 3. Jahe (digeprek); 4. Bumbu Uleg (5 siung Bawang Putih, 4 siung Bawang Merah, Merica, Garam, 5 buah Cabai Rawit dan Gula Pasir)...

Terkesima! Ada Paket Tour Halal Eropa Barat Cheria Holiday yang Bikin "Mamah Muda" Ceria

Gambar
“ Seyogianya, melakukan perjalanan bersama tentu menyenangkan hati... ” ------ Setelah hampir dua tahun menikah, aku dan suami dikaruniai seorang anak perempuan yang kami beri nama Carlen. Sebelum itu keseharianku hanyalah pergi kuliah program beasiswa pascasarjana di Jawa Barat, seiring menjalani kehidupan berdua saja. Baru beberapa bulan lalu lahir anak pertama kami, dan tentu itu telah menambah aktifitasku. Untuk kami yang sudah hidup terpisah dari orang tua, berjuang dan merawat sejak  newborn baby  membuat kami cukup kewalahan, yah namanya juga keluarga baru! Hehe. “Mah yang semangat ya!” “Iya pah ayuk berjuang ngebesarin Carlen dengan baik” (dengan memasang wajah kurang PIKNIK dihadapan suami) Maklum semenjak hamil hingga melahirkan aku sangat jarang jalan-jalan, karena memang disibukkan oleh tugas akhir kuliah juga. Ditambah kehadiran sosok anak yang sepanjang waktu harus diperhatikan dengan baik, jadilah sang mamah muda ini ( red : aku) terlihat s...